
Kali ini MEW akan melaksanakan konser tunggal tanpa berbagi panggung dengan band lain. Yang juga istimewa adalah MEW akan datang dengan formasi asli mereka, bersama Johan Wohlert yang baru bergabung kembali pada pertengahan 2014 lalu. Ini akan menjadi kali pertama MEW tampil dengan Johan di Indonesia, setelah dalam penampilan-penampilan sebelumnya posisi Johan diisi oleh bassis pengganti.
Walaupun bukan kali pertama untuk MEW menginjakkan kaki mereka di Indonesia, dapat dipastikan konser tunggal MEW akan dilaksanakan pada Selasa, 31 Maret 2015 bertempat di Skenoo Hall – Gandaria City, Jakarta.
Dengan hadir di konser MEW mendatang, para Frengers (*penggemar MEW) juga akan mendapat kesempatan menjadi salah satu saksi pertama penampilan MEW membawakan lagu dari album baru mereka “ +- “ yang rencananya akan dirilis pada 27 April 2015 mendatang.
Tiket presale yang ditawarkan sudah habis terjual 3 hari setelah penjualan tiket diumumkan. Tiket Konser MEW masih bisa didapatkan dengan harga Rp. 600,000,- (sudah termasuk pajak). di gerai penjualan tiket sebagai berikut: www.rajakarcis.com dan www.tiket.com. Pertanyaan seputar Media harap hubungi MewJKT@marygops.com
Informasi tiket
- www.rajakarcis.com
- www.tiket.com
Informasi acara
- MewJKT@marygops.com
AcaraEvent.com Online Event Information & Promotion