Malam penganugerahan AFI 2014 juga akan menjadi malam persembahan khusus “Tribute To Idris Sardi” ini merupakan sebuah bentuk apresiasi terhadap seniman, tokoh budaya dan musisi yang telah melahirkan karya-karya unggul. Melalui karya-karya seni dan musiknya yang telah mewarnai serta melahirkan film-film berkualitas.
Para artis dan musisi yang akan pentas pada malam AFI 2014 ini terdiri dari Reuben Elishama, Niniek L Karim, Dwiki Dharmawan, Bubu Giri, Widyawati dan Marini, mereka pun tengah menjalani latihan menjelang malam penganugerahan AFI 2014 di Studio Musik Farabi. Berikut adalah highlight suasana sesi latihan pementasan “Tribute To Idris Sardi” di AFI 2014.