Tim Italia merupakan tim tersukses kedua dalam sejarah perhelatan Piala Dunia setelah Brasil, dengan prestasi empat kali menggenggam trofi juara. Setelah menjuarainya untuk pertama kali pada 1934 ketika menjadi tuan rumah, Italia kembali juara pada PD 1938, 1982, lalu pada tahun 2006. Dinilai sebagai salah satu kekuatan utama sepakbola dunia, Liga Italia (Serie A) pun pernah diibaratkan sebagai kiblat persepakbolaan. Meskipun beberapa tahun belakangan hal itu tidak berlaku lagi, seiring menurunnya prestasi klub-kub Italia di kancah Eropa khususnya, sementara Liga Inggris dan Liga Spanyol dianggap lebih menarik sekaligus memiliki tim-tim lebih kuat. Walau demikian, dengan mampu menjadi runner-up di ajang Euro 2012 lalu, kekuatan Italia pastinya tetap diwaspadai oleh tim-tim lain.
image courtesy of footballwood.com